Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengakses Thermal Overload Relay

 gambar thermal overload relay

Thermal overload relay adalah sebuah relay yang digunakan untuk memutus arus listrik pada rangkaian motor listrik ketika rangkaian tersebut terjadi gangguan. 

Gangguan yang terjadi bisa berbagai macam diantaranya terjadi beban berlebih, hubung singkat atau bahkan perbedaan tegangan antar fasa kutub motor. Ketika terjadi hal tersebut maka TOR (Thermal Overload Relay) akan memutus rangkaian.


Fungsi pengaman thermal

Pada dasarnya fungsi dari Thermal Overload relay ini adalah untuk :

  • Sebagai pemutus arus listrik ketika terjadi short circuit / korselting dikarenakan kutub negatif dan positif rangkaian tidak sengaja terhubung.
  • Sebagai pemutus arus listrik ketika terjadi beban berlebih atau overload dimana arus yang mengalir pada TOR lebih besar dari nilai yang ditetapkan.
    Biasanya pada rangkaian motor listrik hal tersebut dikarenakan beban motor listrik yang terlalu besar untuk bisa berputar sehingga membutuhkan arus yang sangat tinggi.
  • Sebagai pemutus arus listrik ketika tegangan antar fasa pada motor listrik berbeda.
  • Membatasi arus listrik yang akan bekerja pada motor.
    Pada TOR tertentu biasanya terdapat tombol khusus untuk mensetting arus maksimal yang dapat melewati TOR. Ketika arus listrik yang mengalir pada TOR melebihi setting yang sudah ditetapkan, maka TOR akan memutus rangkaian.

Simbol thermal overload relay

Simbol thermal overload relay
Bisa dilihat pada gambar bahwa simbol dari Termal Overload Relay ini hanya berupa 5 gambar kontak yang terdiri dari 3 kontak utama dan 2 kontak bantu. Kontak utama ini akan dihubungkan ke kontaktor dan ke kutub motor listrik. Sementara itu kontak bantu akan dihubungkan ke rangkaian pengontrol motor listrik.

Kontak utama di desain lebih tebal dan lebar dengan tujuan untuk mengalirkan arus listrik besar. Sementara itu kontak bantu tidak didesain untuk mengalirkan arus listrik besar dikarenakan hanya digunakan pada rangkaian pengontrol motor.

Cara kerja kontaktor dan overload

Sesuai dengan namanya TOR (Thermal Overload Relay) ini akan mendeksi suhu yang melewati kontak utama yaitu, pada gambar kontak utama ber-nomer 1-2, 3-4, 5-6. Jadi biasanya TOR ini langsung dihubungkan ke kontak utama kontaktor seperti terlihat pada gambar dibawah ini.
overload kontaktor
Kemudian ketika suhu yang melewati kontak utama tersebut lebih besar dari nilai yang ditetapkan maka kontak bantu pada TOR akan bergerak. Bergeraknya kontak bantu tersebut dikarenakan bahan bimetal dari kontak bantu akan memuai karena panas berlebih.

Bisa dilihat pada gambar diatas bahwa ketika suhu melewati batas aman maka :
  • Kontak bantu NO 97-98 yang awalnya adalah terputus maka akan terhubung
  • Sementara itu kontak bantu NC 95-96 yang awalnya terhubung maka akan terputus.

Maka dari itu kontak bantu tersebut digunakan pada rangkaian pengontrol motor listrik yang bertujuan untuk memutus arus listrik ketika terjadi gangguan pada rangkaian.

Cara setting thermal overload relay


Pada dasarnya cara setting masing - masing kontaktor sama saja walaupun berbeda merk atau pabrik produksi. Contoh diatas kebetulan adalah thermal overload relay schneider.

  • Kontak Utama
    Input pada kontak utama (bagian atas TOR) biasanya dihubungkan ke Kontaktor.
    Outpu pada kontak utama (bagian bawah TOR) dihubungkan ke motor listrik.

  • Kontak Bantu
    Kontak bantu ini dihubungkan ke rangkaian pengontrol motor listrik.

  • Tombol Reset Mekanik
    Fungsi dari reset mekanik pada thermal overload relay adalah untuk mereset TOR setelah mengalami Trip sehingga semua kontak bantu kembali ke posisi awal.

  • Tombol Stop
    Tombol ini digunakan untuk memutus aliran arus listrik pada kontak bantu sehingga motor bisa berhenti bekerja / stop.

  • Tombol trip test
    Sesuai dengan namanya tombol ini digunakan untuk mensimulasikan ketika terjadi trip pada TOr. Jadi tombol ini digunakan untuk mengetes apakah ketika tombol tersebut ditekan kontak bantu akan bergerak seperti saat terjadi trip.

  • Setting arus
    Digunakan untuk mengatur arus maksimal yang dapat melewati TOR. Cara yang digunakan yaitu dengan memutar tuas yang disediakan.

Posting Komentar untuk "Mengakses Thermal Overload Relay"